Beberapa Fakta, Misteri DanKeajaiban Di Dunia Yang Belum Kita Ketahui

Dampak Buruk Penggunaan Ponsel

Share on :


Saat ini kehadiran ponsel tidak dapat dipisahkan dari kehidupan sehari-hari manusia. Kehadiran ponsel saat ini terkesan seolah-olah melebihi teman dekat, setiap saat dan setiap waktu ponsel selalu setia menemani pemiliknya sampai-sampai terus dibawa hingga menjelang tidur.

Di era informasi dan komunikasi kehidupan manusia memang tidak dapat dipisahkan dengan benda yang satu ini. Karena manfaatnya yang sangat besar seluruh aktifitas sehari-hari manusia pasti berhubungan dengan benda yang satu ini. Mulai dari bangun tidur hingga akan tidur kembali. Mulai dari sebagai sarana komunikasi seperti sms, telepon, sebagai sarana hiburan dan informasi seperti bermain game, berselancar didunia maya, bahkan berinteraksi di berbagai media sosial pun bisa dilakukan melalui ponsel.
Namun perlu diperhatikan ketidakbijakan seseorang dalam menggunakan ponsel dapat memicu berbagai gangguan fisik dan psikis. Kemudahan-kemudahan yang di tawarkan benda yang satu ini ternyata juga bisa memberikan dampak buruk terhadap penggunanyanya. Kehadiran ponsel juga dapat mengakibatkan ketergantungan yang sangat parah bahkan bisa menyebabkan penggunanya terlalu asik dengan berbagai fitur-fitur serta aplikasi canggih yang ditawarkan ponsel miliknya sehingga terkesan menutup diri dari lingkungan serta pergaulan. Tentu saja kegunaan ponsel ini menjadi tidak baik lagi ketika semua kemudahan yang ditawarkan kepada pengguna untuk memudahkan berkomunikasi dengan orang lain justru membuat orang kesulitan “berkomunikasi”.
Belum lagi dampak buruk yang ditimbulkan ponsel terhadap kesehatan penggunanya. Seperti yang telah dipaparkan diatas ketergantungan terhadap ponsel bisa menyebabkan penggunanya selalu aktif terhadap ponsel miliknya bahkan sampai menjelang tidur pun benda ini tidak dapat terlepas dari genggaman tangan. Yang jadi masalah adalah jika penggunaanya mulai berlebihan dikhawatirkan akan mengganggu jadwal tidur penggunanya. Penggunaan ponsel hingga tengah malam akan mengurangi jam tidur seseorang terutama anak-anak dan remaja yang harus memenuhi kebutuhan jam tidur kurang lebih 8 jam perhari.
Hal yang harus diketahui pola tidur yang tidak teratur dapat menyebabkan seseorang menderita berbagai macam penyakit. Malam hari merupakan waktu khusus yang digunakan tubuh untuk mengeluarkan berbagai macam racun dalam tubuh dan hanya bisa berlangsung dalam keadaan tertidur pulas. Jika pada waktu-waktu ini mereka masih asik dengan ponselnya maka hal ini akan menghambat proses kerja pengeluaran racun tersebut. Akibatnya? Semakin sering anda mengurangi jadwal tidur anda semakin banyak racun yang mengendap dalam tubuh anda yang pastinya bisa berakibat fatal jika tidak mendapatkan penangannya yang khusus baik dalam jangka waktu panjang maupun pendek.
Untuk itu, penggunaan ponsel yang bijak akan sangat membantu mengurangi dampak buruk yang ditimbulkannya di kemudian hari. Biasakan untuk mematikan ponsel dan jauhkan dari tubuh anda sebelum tidur.  Selain radiasi yang yang tinggi ponsel juga akan mengganggu kenyamanan tidur anda.


3 komentar on Dampak Buruk Penggunaan Ponsel :

HP Yitno said... July 5, 2013 at 5:11 PM

Yang dipaparkan kok tergambar jelas pada diriku. Bahkan menjelang tidur juga masih otak-atik ponsel. maklum sob, bisnis online perlu optimalisasi.

Anonymous said... July 5, 2013 at 11:12 PM

Setuju.. saya sudah mengalami dampak buruk ponsel... kepala sering pusing tiap terima telepon, sekarang saya ga pernah mau angkat telepon..:(

Nazroel said... July 9, 2013 at 9:11 PM

HP Yitno _ makasih bang udah mau singga di blog saya
@ moocensuan iya saya juga setuju bgt :v

Post a Comment and Don't Spam!

 

Penulis

My photo
Wonomulyo, Polewali - Sulbar, Indonesia
Tidak ada kata terlambat untuk belajar dan jangan cepat bosan dalam sesuatu apapun